Demi Tiket Timnas U-16, Warga Nekat Antre Sejak Dini Hari
Demi Tiket Timnas U-16, Warga Nekat Antre Sejak Dini Hari
DetikGadis - Antusias warga melihat pertandingan Timnas Indonesia U-16 sungguh luar biasa. Ribuan warga rela mengantre sejak dini hari demi mendapatkan tiket laga Timnas Indonesia menghadapi Malaysia, yang akan digelar di Stadion Delta Sidoarjo, Kamis (9/8/2018) malam.
Dari pantauan Wartawan di lokasi, penjualan tiket di bagi dua lokasi. Tiket ekonomi seharga Rp 50 ribu, tiket utama Rp 100 ribu dan tiket VIP Rp 150 ribu. Untuk tiket ekonomi dijual di bagian utara dan tiket utama serta VIP dijual di selatan pintu utama Stadion Delta Sidoarjo.
"Aku ngantre sejak dini hari, sekitar pukul 02.30 WIB," kata seorang asal Surabaya, Ana (19) kepada detikcom di lokasi, Kamis (9/8/2018).
Ana mengaku dengan pengaturan keamanan seperti ini sangat membantu para suporter. Sebab setelah membeli tiket salah satu jari dicelup tinta. Selain itu pembeli tiket juga dibatasi hanya dua tiket.
"Meskipun antre lama, kami sekeluarga sangat puas, karena tertib dan aman," tambah Ana.
Hal senada diungkapkan Hendri Kartika (21) asal Pasuruan. Demi Timnas Indonesia U 16, dirinya rela antre sejak pagi sekitar pukul 04.00 WIB. Tapi dirinya hanya mendapat dua tiket, padahal rencananya akan melihat bersama keluarga.
"Kalau berangkat dari rumah Pasuruan tadi pagi sekitar pukul 02.00 WIB, naik angkutan umum," kata Hendri.
Sementara Kapolsekta Kota Sidoarjo Kompol Rochsulullah mengaku loket tiket baru dibuka pukul 07.30 WIB. Tiket ekonomi habis sekitar pukul 09.30 WIB dan tiket utama dan VIP dinyatakan habis sekitar pukul 09.45 WIB.
"Jumlah pasukan dari Polresta Sidoarjo berjumlah 80 personel. Alhamdulillah saat proses penjualan tiket berjalan aman dan lancar," jelas kapolsek.
Sementara Koordinator Panpel Bandung Saputra mengatakan untuk pertandingan semi final antara Timnas Indonesia U 16 lawan Tim Malaysia ini pihaknya menyediakan 25 ribu tiket.
"Kami mengharapkan untuk suporter yang tidak kebagian tiket harap bersabar, pihak panpel menyediakan tiga layar lebar diletakkan di sekitar stadion," tandas Saputra.
No comments